Mahruf, Ketua DPRD Tanjabtim Kunjungi dan Tinjau RSU Nurdin Hamzah

Tanjabtim, (cMczone.com) – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Mahruf, bersama staf kunjungi Rumah Sakit Umum (RSU) Nurdin Hamzah di Kelurahan Parit Culum 1 Kecamatan Muarasabak Barat  Kabupaten Tanjung Jabung Timur (Tanjabtim), Kamis (6/2/2020) lalu. Kunjungan Ketua DPRD disambut baik oleh pihak Rumah Sakit dan para Dokter yang ada di RSU tersebut. Dia memasuki tiap-tiap ruangan dan menyapa semua pegawai yang ada.

Dalam peninjauannya, Mahruf kepada awak media menyebut bahwa pelayanan dan penanggulangan pasien sudah cukup baik. Hanya saja ada kekurangan ataupun belum begitu maksimal dan hal itu karena RSU Nurdin Hamzah berada di Daerah.

“Saya harap kekurangan ini akan menjadi PR bagi pihak Rumah Sakit dan buat kami Dewan juga. Seperti kekurangan peralatan bagi pasien yang hendak di operasi dan tenaga Ahli Dokter Spesialis karena Dokter yang ada masih minim, itupun dari Provinsi mereka belum menetap,” katanya.

Ia melanjutkan, supaya masyarakat Tanjabtim disaat berobat tidak lagi was-was, karena ruang AICU sudah aktif. Dan pelayanan SDM-nya juga sudah lumayan.

“Alhamdulillah Kita disini sampai kepada hal yang layak untuk menumbuhkan semangat ataupun kepercayaan masyarakat Kabupaten Tanjung Jabung Timur. Bahwa di Rumah Sakit Nurdin Hamzah ini menurut pihak Rumah Sakit kepada kami sudah bisa Bedah atau Operasi Caesar, mata, THT, hernia, usus buntu dan ambeyen,” katanya.

Baca Juga :   Tiga Kali Mangkir, Plt Bupati Bengkalis DPO Polda Riau

Selain itu salah satu tenaga ahli atau Dokter Spesialis mengatakan untuk saat ini memang pihak RSU Nurdin Hamzah masih menglami kekurangan peralatan medis. Seperti peralatan laboratorium, alat pengecek darah dan terkadang di saat mempersiapkan operasi, peralatannya habis.

“Dengan kehadiran ketua DPRD, kami sangat berterima kasih dan kami juga berharap supaya hal-hal yang menjadi kekurangan kami disini agar dapat sesegera teratasi. Dan kebutuhan itu dicukupi agar masyarakat Tanjabtim dapat terlayani dengan baik tanpa harus dibawa atau dirujuk ke Provinsi. Sehingga para masyarakat tidak ada keluhan dalam hal pelayanan ataupun penanganan bagi yang sakit,” harapnya.(Ridwan/rul)