Bantu Pelajar Tak Mampu, Polsek Tanjungpinang Kota Sediakan WiFi Gratis

Tanjungpinang, Kepri (cMczone.com) – Ditengah wabah Covid-19 yang sedang dihadapi, koneksi internet menjadi kebutuhan mendasar saat ini. Bekerja dan belajar dari rumah, mengobrol, mengirim email, rapat virtual, mengikuti live streaming, dan lainnya. 

Dengan beragamnya kebutuhan tersebut, tentu membutuhkan WiFi yang mampu mendukung aktivitas tanpa terkendala khususnya bagi para pelajar.

WiFi adalah sebuah teknologi yang memanfaatkan peralatan elektronik untuk bertukar data secara nirkabel (menggunakan gelombang radio) melalui sebuah jaringan komputer, termasuk koneksi Internet berkecepatan tinggi.

Merespon hal tersebut, Kepolisian Resor (Polres) Tanjungpinang melalui Kepolisian Sektor (Polsek) Tanjungpinang Kota memberikan pelayanan berupa Internet gratis kepada pelajar yang belajar melalui daring atau online.

Baca Juga :   Redaktur cmczone.com Juara I LKTJ Anugerah Wirabraja 2020

Kapolres Tanjungpinang, AKBP Muhammad Iqbal, SH, SIK, M.Si, melalui Kapolsek Tanjungpinang Kota, AKP Reza Anugrah AP, SH, SIK, mengatakan, bahwa Program WiFi gratis ini sebagai wujud kepedulian Kepolisian Republik Indonesia (Polri) terhadap dunia pendidikan.

“Untuk membantu pelajar mengikuti pembelajaran dengan sistem online, apa lagi masih banyak siswa yang kesulitan karena keterbatasan biaya, fasilitas, maupun kondisi wilayah yang tidak bersahabat dengan jaringan internet,” ungkap Reza, Kamis (13/8/2020).

Polsek Tanjungpinang Kota memberikan fasilitas layanan internet gratis dan fasilitas ruangan, meja dan kursi untuk proses belajar kepada pelajar serta menyediakan fasilitas cuci tangan dan masker sebagai protokol kesehatan.

“Semoga para orang tua/wali dan pelajar dapat terbantu dengan fasilitas internet gratis yang disediakan ini untuk membantu Proses belajar,” harap Reza.

Baca Juga :   Jejak Harimau Kembali Terlihat di Desa Trimanunggal , Kecamatan Tapung Kabupaten Kampar

Editor: Budi Adriansyah | Sumber: hms Polres Tanjungpinang