REFARGEN : Silaturahmi dan Pembai’atan Relawan FAGE di 2 Kecamatan serta Bina Tani di 1 Kecamatan

LIMAPULUH KOTA,cmczone.com-Geliat Pilkada Sumbar ( Pilgub dan Pilbub ) yang dihelat tahun ini ( 2020 ) terkesan ‘ adem ayem ‘ kalau berkaca dengan Pilkada tahun tahun sebelumnya yang bisa melakukan rapat rapat umum dan menghimpun massa sebanyak banyaknya , hal ini kemungkinan di sebabkan oleh Pandemi Covid – 19 , yang membatasi kreatifitas peserta Pilkada dalam berkampanye yang mana harus patuh dan mengikuti Protokol kesehatan , untuk menghindarkan timbulnya Cluster cluster baru penyebaran Covid- 19 di tengah tengah masyarakat.

HalabanTapi hal tersebut tidak menyurutkan langkah Refargen ( Relawan Fakhrizal-Genius ) dalam memperkenalkan Visi-Misi , Program Unggulan dan Program Kerja ke Masyarakat Liko ( Limo Puluah Koto ) dengan tetap mengikuti Protokol yaitu menjaga jarak , dll.

 

Ketua REFARGEN Handri Sanur di dampingi Indrawati SE ( Koordinator 50 Kota ) , Mitra ( Bendahara ) dan Yandi Armi ( Korlap 50 Kota ) dalam kunjungannya ke Kecamatan Kapur IX dan Pangkalan Sabtu 17 Oktober 2020 yang di hubungi Media Via WhatsApp mengatakan ‘ Adapun kegiatan hari ini , kami hadir ke Durian Tinggi ( Kapur IX ) dan Kecamatan Pangkalan adalah dalam rangka membentuk Korwil dan Korlap di setiap Kecamatan yang nantinya bisa bergerak bersama sama untuk mengenalkan Program program FAGE ke masyarakat dengan dimensi yang berbeda yang mudah mudahan Fage bisa mendapatkan insentif secara elektoral di 9 Desember nanti ‘ harap mereka kompak.

Baca Juga :   Ketua Fraksi PAN DPRD Kabupaten 50 Kota Mulyadi ' Terkesan ' Tidak Koperatif Dalam Memberikan Informasi Kepada Awak Media

Dalam sosialisasinya Handri Sanur dan para relawan selalu mengikuti arahan dari tim Fage di propinsi yaitu Berpolitiklah dengan santun dan hindari fitnah, untuk Sumbar yang Religius , Sejahtera dan bermartabat . Hal tersebut diatas sudah menjadi Tagline Paslon No.urut 3 ( Fakhrizal-Genius ) ini.

Handri Sanur selanjutnya membentuk dan membai’at Korwil di Durian Tinggi ( Kapur IX ) dengan ketua kecamatannya adalah Imam Hanafi dan Korlap untuk Durian tinggi adalah Ardizon , selanjutnya Korlap Lubuak Alai adalah Beni Mendeta.
Imam Hanafi mengatakan ‘ Kami di Kecamatan Kapur IX akan membentuk 6 korwil lagi di masing masing Nagari untuk melengkapi Formatur Kecamatan menjadi 7 Korlap ( 1 Nagari = 1 Korlap ) , setelah itu kami akan Rakor ( Rapat Koordinasi ) untuk menyusun strategi kampanye ( mengikuti protokol Covid ) ke masyarakat kapur IX, kalau perlu kami akan door to door ‘ ujarnya bersemangat.

Baca Juga :   Pantauan Pelaksanaan Vaksinasi Di SD 137 koto Teguh Usia 6-11 Tahun Oleh Kapolsek Jangkat

Setelah acara di Kapur IX selesai , Refargen bergerak kembali ke Kecamatan Pangkalan
dengan mengunjungi 3 Nagari .
Yang di tunjuk sebagai Korwil Relawan Kecamatan Pangkalan adalah Radi Hidayat.
Radi nantinya akan menyusun RTL ( Rencana Tindak Lanjut ) dengan membentuk Relawan ke tingkat Nagari Nagari Yang ada di Pangkalan ( 6 Nagari ).
Korlap Nagari nantinya akan membangun jaringan relawan sampai ke tingkat jorong ( 3 orang /jorong ).
Relawan relawan ini lah yang nantinya bahu membahu untuk memperkenal kan program program FAGE ke tengah tengah masyarakat Pangkalan.
‘ Kami akan mulai menemui masyarakat dalam rangka memperkenalkan 17 Program kerja FAGE ini ke masyarakat kami ‘ ujar mereka kompak.
Siang itu sudah terbentuk 3 Korlap di 3 Nagari yaitu : Nagari Pangkalan , Nagari Gunuang malintang korlapnya Morat dan Nagari Koto Alam.
Hadir dalam acara tersebut Tokoh Masyarakat Pangkalan yaitu Syahriyal Nobel ( alim ulama ) dan Dt.Lelo ( Niniak Mamak ).

Baca Juga :   HUT YKB ke 40, Bhayangkari Tanjungpinang Berikan Tali Asih

Sehari sebelumnya Jumat 16 Oktober 2020 , Refargen juga mengunjungi Para Relawan yang ada di Kecamatan Lareh Sago Halaban tepatnya di Jorong Coran Nagari Sitanang.
Kunjungan hari itu atas undangan Kelompok Relawan di sana untuk menghadiri ‘ gawe ‘ Keltan ( Kelompok Tani ) Calang Lado yang di ketuai oleh Gatot Cino dengan jumlah anggota 22 orang.
Saprodi ( Sarana Produksi ) berbentuk Alsintan ( Alat dan Mesin Pertanian ) adalah harapan yang di sampaikan oleh anggota Keltan ke pada Relawan.
Gatot Cino mengatakan ‘ Kita akan dukung bersama Visi misi pak Jendral ko untuk maju bersama , ‘ ujarnya mewakili anggota yang lain.

‘ Hal ini sudah inklude di dalam Visi misi Pak Jendral yaitu : Peningkatan ekonomi Mikro dan Perbaikan Infrastruktur terintegritas ‘ Ujar Korlap Kabupaten 50 Kota Yandi Armi yang di hubungi Via HP.

Sukri