Jama’ ah Toriqoh Naqsabandiyah Mendukung Ideologi Pancasila dan Menolak Intoleransi/Radikalisme

Tanjabtim, (cMczone.com) – SYEKH Muda M. Ramadhan purba selaku ketua beserta jama’ah Majelis Dzikir Toriqoh Naqsabandiyah yang berlokasi di Kel. Simpang tuan Kec. Mendahara ulu Kabupaten Tanjung Jabung Timur Provinsi Jambi, menyatakan bahwa Berpedoman dan berpegang teguh kepada Al-Qur’an dan Sunnah. Senin, (26/10/2020).

“Kami selaku ketua dan jama,ah berpegang teguh kepada Al-Quran dan hadis menurut sahriat islam Sunah nabi besar Muhamad SAW,” tegas nya.

Majelis Dzikir Toriqoh Naqsabandiyah Mengikuti manhaj Ahlussunah Waljamaah dan ulama salafus salih
Berprilaku wastiyah untuk menebarkan nilai-nilai Islam rahmatan lilalamin dan
Cinta tanah air serta siap membela Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Baca Juga :   Kandaskan Lawan Di Partai Semifinal, Kesebelasan Kelurahan AEK Pahing Dan Tim Kesebelasan Kelurahan Ringo Ringo Bertemu Di Partai Final.

Juga Memelihara serta merawat ke-Bhineka-an, serta Toleransi Umat ber Agama juga semangat persaudaraan.

Kita juga Berperan aktif dalam upaya menciptakan perdamaian dunia, serta mendukung setiap upaya pencegahan radikalisme, ekstremisme dan terorisme.

Dalam Berkontribusi terhadap kemajuan sains dan teknologi baik untuk kemajuan Majelis maupun kemanusiaan secara umum. (sahrul)