Gerak Cepat DPKP Kota Tanjungpinang Atasi Kebakaran Lahan di Tanjung Lanjut

Tanjungpinang, Kepri (cMczone.com) – Senin (18/1/2021) sekitar pukul 20.10 WIB terjadi Kebakaran lahan milik PT Pequin di Wilayah Tanjung Lanjut, Kelurahan Kampung Bugis, Kecamatan Tanjungpinang Kota, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri). 

Sempat menggegerkan warga sekitar, beruntung dalam kejadian tersebut tidak memakan korban jiwa dan kerusakan harta benda.

Menurut saksi mata, titik api bermula dari semak belukar yang sudah lama tidak di fungsikan, serta lokasi tersebut sekarang mulai mengering.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Tanjungpinang, Hantoni, S. Sos, M.Si, mengatakan, setelah kami mendapat laporan dari salah seorang bernama Fajar, sekitar pukul 20.10 WIB, kami langsung menuju TKP.

Baca Juga :   Diduga Tidak Mengerti Aturan, Kades Pulau Tinggi Berhentikan Kadus Tanpa Sebab ?.

“Begitu kami tiba di tempat tersebut kami melihat bahwa api mulai merambat. Melihat luasnya lokasi yang terbakar berkisar 1,5 hektar, segera saya perintahkan anggota untuk melakukan penyiraman secara keseluruhan, yang alhamdulillah dengan waktu 1 jam 20 menit kami mampu menjinakkan sijago merah,” ucap mantan Kasatpol PP dan Gulkar Kota Tanjungpinang ini.

Kepala DPKP, Hantoni menghimbau dan mengingatkan kepada seluruh warga yang ada di tempat kejadian, agar senantiasa selalu berhati- hati dan waspada dalam melakukan aktifitas, terutama kebiasaan membakar sampah, lahan perkebunan dan lain-lain. Mengingat cuaca saat ini dan angin yang cukup kencang beberapa hari ini.

“Apalagi sekarang ini sudah ada undang-undang yang mengatur masalah kelalaian dalam melakukan pembakaran, yang bunyinya, Bagi setiap orang yang melakukan pembakaran sengaja atau tidak, jika perbuatannya itu sudah menimbulkan dampak kerusakan maka secara Otomatis dapat dikenakan sangsi hukum tanpa pandang bulu,” tegas Hantoni.

Baca Juga :   Suka Cita Natal : Polres Tanjungpinang Gelar Bhakti Sosial di Yayasan Panti Asuhan Anugerah

Editor : Budi Adriansyah