Heboh Wacana Presiden 3 Periode, Ini Pernyataan Mahfud MD!

Mahfud MD: Sekarang Korupsi Jauh Lebih Gila dari Zaman Orde Baru

Wacana soal jabatan presiden tiga periode di era Presiden Joko Widodo terus memanas.

Belakangan ini, muncul relawan Jokowi-Prabowo (JokPro) 2024 yang menyatakan ingin Jokowi maju menjadi presiden untuk ketiga kalinya.

Akan tetapi sejumlah pihak mengaku tidak setuju dengan wacana tersebut, termasuk Menko Polhukam Mahfud MD.

Melalui cuitan di media sosial Twitter miliknya, Mahfud menjawab mention dari seorang warganet terkait isu tersebut.

“Secara pribadi saya lebih setuju seperti sekarang, maksimal 2 periode saja,” tegasnya, Minggu (20/6/2021).

Awalnya, Mahfud menyatakan kurang tepat jika meminta pendapat darinya sebab ia bukanlah anggota parpol maupun MPR.

Pasalnya, beber Mahfud, urusan terkait dua atau tiga periode jabatan presiden merupakan arena parpol dan MPR.

Baca Juga :   Disambut Antusias Warga, Ansar Ahmad Kampanye di 33 Titik Selama 3 Hari di Kota Batam

Kemudian, ia menegaskan lebih mendukung jabatan presiden yang hanya dua periode saja sesuai amanah konstitusi.

Mahfud mengatakan bahwa adanya konstitusi itu antara lain membatasi kekuasaan baik lingkup maupun waktunya.

Sementara itu, Presiden Joko Widodo sendiri sebelumnya sudah dua kali membantah isu jabatan 3 periode tersebut.(red/rom)