Berita  

H.Nurkhalis Dt.Bijo Dirajo Silaturahmi Kerumah Bupati Limapuluh Kota 2016-2021, Adakah Lobi-Lobi Tingkat Dewa?

cMczone.com- “Silaturahmi itu meluaskan pikiran dan memperkaya sudut pandang. Dan salah satu dari sekian banyak pintu rezeki.” demikian H.Nurkhalis Dt.Bijo dirajo memulai keterangannya kepada awak media Sabtu 07 Mei 2022.

Nurkhalis Dt Bijo Dirajo datang menyambangi kediaman Mantan Bupati Kabupaten Limapuluh Kota Irfendi Arbi masih dalam suasana “Poi Barayo” .
Kedatangan anggota DPRD Sumbar ini selain dalam rangka bersilaturahmi, juga untuk bertukar pikiran yang sekaligus menimba pengalaman dari Bupati Limapuluh Kota 2016-2021, yang digadang-gadang akan maju pada Pilgub Sumbar 2024 mendatang.

Ketika dihubungi via WhatsApp nurkhalis menjelaskan Bahwa pertemuan mereka tak lebih sebagai senior dan Yunior karena sama sama satu almamater di Universitas Andalas dulu.

Baca Juga :   Dugaan Suap Sambo Mencuat, Dewan Pers Segera Dilaporkan ke Bareskrim Polri

Nurkhalis Dt Bijo Dirajo juga tak memungkiri dalam pertemuan tersebut juga berbagi pengalaman terutama Irfendi Arbi yg telah malang melintang dalam kancah politik daerah, khususnya Kabupaten lima puluh Kota.

Dalam pertemuan yang lebih kurang lebih satu jam tersebut banyak diisi dengan canda tawa dan kelakar antara kedua tokoh.

Irfendi arbi bahwa dia ingin Sumbar ini maju dan ingin mendorong yang muda muda agar berkiprah untuk membangun Sumbar khususnya kabupaten limapuluh kota yang kita cintai ini, ” Saya selalu mendorong regenerasi didalam perpoitikan daerah kita, jadi di setiap kontestasi politik akan selalu muncul wajah wajah baru yang tentu akan membuat dunia perpolitikan Kabupaten Limapuluh Kota khususnya akan selalu Fresh, hal ini tentu akan meningkatkan rangsangan orang untuk datang ke TPS akan selalu meningkat ” pungkasnya.

Baca Juga :   H. Nurkhalis Dt. Bijo Dirajo S.Pt Bersama UPTD BLK Payakumbuh Buka Pelatihan Pembuatan Roti dan Kue di Nagari Lubuak Batingkok

Tentu dengan adanya silaturahmi ini akan dapat meluaskan pikiran dan memperkaya sudut pandang terang Nurkhalis Dt Bijo. Apalagi kita sebagai Orang Minang yang kaya akan pemikir tentu kalau wawasan kita sempit akan menyebabkan kita seperti Katak di bawah tempurung terangnya.

Ketika awak media menanyakan apakah ini penjajakan untuk berpasangan nantinya di Pilkada 2024? H.Nurkhalis menampik: “Tidak ada lobi-lobi untuk berpasangan di 2024, kami bersilaturahmi, inikan masih Lebaran, mari kita tanggalkan dulu atribut partai yang melekat karena Silaturahmi adalah hakikat kita sebagai hamba Allah yg harus selalu dijaga dipertahankan agar semua bisa damai dan tentram ” pungkas H.Nurkhalis Dt.Bijo dirajo.