Berhasil Ungkap Tindak Pidana” CURAS” Polisi Dapatkan Penghargaan Serta Apresiasi Dari Kapolres Kuansing

cMczone.com

Kuansing,(www.cMczone.com) – Senin (07/05) pukul 08.15 wib bertempat di Lapangan Apel Mapolres Kuansing telah dilaksanakan Upacara Penyerahan Penghargaan Kepada Anggota Berprestasi Di Polres Kuansing.

Penyerahan Penghargaan tersebut diberikan atas Pengungkapan kasus Tindak Pidana Pencurian dengan Kekerasan (Curas) yang terjadi pada hari Selasa Tanggal 10 April 2017 di Desa Sumber Jaya Kec. Singingi Hilir Kab. Kuansing berdasarkan Laporan Polisi Nomor : LP/07/IV/2018/Riau/Sek Singingi Hilir. Adapun nama-nama personil yang menerima penghargaan adalah AKP HOTMARTUA AMBARITA, SH, SIK. IPDA I GUSTI NGURAH KADE MARTAYASA, SH. BRIPKA ELYON ANDRA. BRIPKA SANDI KURNIAWAN. BRIPKA BENI PERWIRA. BRIGADIR AGUSMAN SITINJAK. BRIGADIR BONARI SYAPUTRA. BRIPDA ZEKKY ALFAREZI.

cMczone.com

Kapolres Kuansing AKBP FIBRI KARPIANANTO, SH, SIK beserta seluruh jajaran Polres Kuansing turut hadir dalam acara ini. Dalam amanatnya Fibri menyampaikan ucapan Terima Kasih kepada rekan-rekan yang telah melaksanakan tugas dengan baik dan tetap semangat. Kepada seluruh personil yang hadir diharapkan mampu menciptakan inovasi / trobosan serta kreatifitas dalam pelaksanaan tugas. Juga dengan tegas Kapolres mengatakan Akan memberikan penghargaan kepada Personil yang berprestasi dan akan memberi sanksi kepada personil yang melakukan pelanggaran.(red.)