DEKLARASI PEMILU DAMAI DI KANTOR GUBERNUR BANGKA BELITUNG.

Bangka Belitung, (cMc.zone.com) -Memasuki tahun politik 2019 yang mana akan digelarnya
Pemilihan umum (Pemilu) serentak berupa Pemilahan Legislatif (Pileg) dan Pemilihan presiden (Pilpres) riak riak massa pendukung mulai nampak baik di dunia nyata maupun di dunia maya atau media sosial yang akan meningkatkan suhu perpolitikan di Indonesia jika Pemerintah melalui aparat keamanan tidak segera mengantisipasinya.

Menyikapi itu Polda Provinsi Kepulauan Bangka Belitung bersama Pemerintah daerah Rabu (19/9/18) mengajak seluruh elemen baik dari Institusi TNI – POLRI , Aparatur Sipil Negara (ASN), Komisi Pemilihan Umum (KPU), partai politik (parpol), organisasi mahasiswa, organisasi masyarakat (ormas) yakni tokoh masyarakat (toma) tokoh agama (toga) tokoh adat (toda) organisasi kepemudaan lainnya untuk mendeklarasikan Pemilu Aman dan Damai di ruang rapat pasir padi kantor Gubernur Provinsi kepulauan Bangka Belitung.

Ketua Himpunan Pewarta Indonesia (HPI) Wilayah Babel Rikky Fermana di rumah media mengatakan.” Saya menyambut baik dengan dengan diadakannya Deklarasi Pemilu Aman dan Damai oleh Kapolda Babel Brigjen Pol Syaiful Zahcri sebagai Inisiator kegiatan untuk itu saya mengajak teman teman media untuk mendukung Deklarasi tersebut demi terciptanya Babel Aman Damai dan Kondusif.” Harap Rikky.

Hal senada juga disampaikan Wakil Ketua 1 Pemuda Panca Marga (PPM) Markas Daerah Bangka Belitung Ryan Augusta Prakasa.” Kani PPM selaku anak cucu keturunan pejuang siap mendukung tugas TNI – POLRI dalam menjaga Stabilitas keamanan agar di Bangka Belitung tercipta iklim yang kondusif baik sebelum pemilu dan sesudah pemilu untuk itu mari kita jaga bersama.” Ajak Ryan. Amir H Babel