Bentuk Relawan, Warga Papcy Ampang Bantu Warga Terdampak Covid-19

MOCHAMMAD RIDHA

PADANG, CMCZONE.COM– Warga Komplek Papcy Kelurahan Ampang, Kec. Kuranji Kota Padang, membentuk relawan Ramadan 1441 H dan Penanggulangan covid-19. Gerakan kesadaran warga ini, merupakan wujud kepedulian atas bencana Covid-19 di tengah bulan puasa.

“Sebagai wujud rasa syukur dan kepedulian kepada sesama di bulan Ramadan yang penuh berkah ini, maka Tim Relawan PAPCY PEDULI bergerak untuk menghimpun dan menyalurkan sumbangan bagi warga terdampak,” kata Ketua Pelaksana, Mochammad Ridha, didampingi Sekretaris, Toni Marsi dan Koordinator, Yose Rizal, Rabu (13/5).

Ridha mengatakan, bantuan dalam kegiatan kemanusiaan itu disalurkan secara langsung kepada masyarakat terdampak secara ekonomi akibat wabah Covid-19, terutama bagi masyarakat kalangan ekonomi bawah dan pekerja serabutan yang berpenghasilan harian.

Baca Juga :   FPII Sumut Apresiasi Polri Terkait Pelaku Pembunuhan Wartawan

“Kita ketahui, banyak masyarakat yang kehilangan pekerjaan dan penghasilan. Terutama mereka yang bekerja mengharapkan upah harian,” sebut Ridha.

Dia mengatakan, ada dua klaster kelompok masyarakat sasaran dari kegiatan itu, yakni kelompok masyarakat ekonomi lemah dan para single parent (janda) yang berdomisili dalam Komplek Papcy dan sekitarnya. Kepada kelompok ini katanya, sudah dibagikan sebanyak 29 paket senilai Rp.250.000.-/paket, pada Minggu (27/4) lalu.

“Selanjutnya para asisten rumah tangga yang bekerja harian di lingkungan Komplek Papcy dan para pengemudi warga Papcy, serta mubalihg/ustad yang ekonominya terdampak akibat wabah Covid-19. Kepada mereka telah dibagikan 52 paket senilai Rp.260.000.-/paket, pada Jum’at (1/5) lalu,” kata Ridha.

Baca Juga :   Karo Binkar Polri Kunjungi BNPT Bahas Jabatan Fungsional dan Kerjasama Screening Pejabat dari Bahaya Terorisme

Toni menambahkan, paket bantuan diterima masyarakat dengan senang hati. “Alhamdulillah kami dari PAPCY PEDULI bergerak untuk berbagi dengan mereka, agar bisa merasakan kebahagian di tengah kondisi ekonomi yang tidak menentu akibat wabah Covid-19. Apalagi saat ini kita juga tengah menunaikan ibadah puasa,” katanya.

Dikatakan, hingga saat ini pihaknya masih membuka donasi bagi masyarakat yang ingin menyisihkan sedikit rezekinya, untuk kembali disalurkan pada pendistribusian bantuan tahap III nantinya. Koordinasi dan donasi dapat disalurkan dengan menghubungi Yoserizal (0811-666133) dan H. Ferry Chandra (0812-6602476).

“Kami berharap dukungan dan doa dari keluarga besar wwarga Papcy, serta seluruh masyarakat Kota Padang dan Sumbar umumnya, untuk ikut berpartisipasi dalam aksi kamanusiaan ini,’ tutup Yoserizal. MARLIM