Bus Pariwisata Terguling, 26 Orang Tewas Di Subang

Kecelakaan bus di Subang (Foto: Dok. Istimewa)

Subang,(cMczone.com) – Kecelakaan bus pariwisata terjadi di Turunan Cicenang, Kampung Cicenang, Desa Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat pada Sabtu (10/2/18) sekitar pukul 17.00 WIB. Dalam kecelakaan di lokasi yang dikenal dengan sebutan Tanjakan Emen tersebut, 26 orang dikabarkan tewas, Dan 17 korban tewas yang teridentifikasi, demikian yang disampaikan Kapolres Subang AKBP Muhaammad Joni.
Korban meninggal diinformasikan saat ini berjumlah 26 orang. Korban masih mungkin bertambah, demikian informasi yang diterima.
Bus pariwisata tersebut sedang membawa rombongan Koperasi Simpan Pinjam Permata, Ciputat, Tangerang Selatan, usai berwisata ke Gunung Parahu.

“Sesampainya di turunan Cicenang, bus terbalik dan menabrak sepeda motor Honda Beat dengan nomor polisi T 4382 MH,”. Diduga Bus mengalami rem blong hingga menabrak pengendara motor yang ada didepannya. Olah TKP akan dilakukan oleh POLDA JABAR dan Korlantas Mabes POLRI.

Baca Juga :   Di Padang Panjang, Masa Belajar di Rumah Diperpanjang