Penerimaan Zakat Naik 600 Persen, Pemko Apresiasi Baznas Kota Solok

WALIKOTA Solok, Zul Elfian (dua kiri), Ketua Baznas Kota Solok, Zaini, didampingi Anggota DPRD KOta Solok, Ade Merta (kiri) dan Kakan Kemenag Kota Solok, Eri Irwandi (kanan). MARLIM

PADANG, CMCZONE.COM— Penerimaan zakat dari yang dihimpun melalui Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Solok hingga akhir 2019 lalu, mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Dalam rentang waktu tiga tahun, Baznas setempat setempat berhasil membukukan penerimaan mencapai Rp4,05 miliar, atau naik hingga 600 persen.

Ketua Baznas Kota Solok, AKBP (Purn) H. Zaini, SH dalam laporannya pada acara penyerahan santunan hari raya bagi guru honorer, mubaligh dan guru-guru TPA/MDA se Kota Solok di Kantor Baznas Kota Solok, Jumat (15/5) mengatakan, meningkatnya penerimaan zakat dalam kurun waktu tiga tahun terakhir, merupakan buah dari pendekatan persuasif yang terus dilakukan kepada para muzaki.

“Alhamdulillah, kita terus melakukan pendekatan persuasif dan edukatif kepada para calon muzaki, baik dari kalangan ASN, pengusaha dan masyarakat pada umumnya. Periode 2017 hingga 2019, total zakat yang terkumpul mencapai Rp4,05 miliar. Bahkan dalam rentang Januari hingga Mei 2020 ini, kita juga telah menyalurkan zakat yang terkumpul sebesar Rp1,472 miliar,” kata Zaini.

Baca Juga :   Sat Binmas Polres Tanjungpinang Salurkan Bantuan pada Masyarakat Korban Banjir

Sampai dengan akhir 2019 itu terang Zaini, jumlah zakat yang telah disalurkan mencapai Rp8,5 miliar, dengan jumlah penerima zakat (mustahik) sebanyak 11 ribu orang. Zakat tersebut disalurkan melalui sejumlah program unggulan Baznas Kota Solok, yang dilakukan secara kontiniu dan berkelanjutan.

“Kita menyalurkannya tidak dengan sistem periodik, tanpa jadwal. Kalau ada masyarakat yang butuh, langsung disalurkan. Seperti pada hari ini, kita kembali menyalurkan santunan hari raya kepada guru honorer, mubaligh dan guru-guru TPA/MDA se Kota Solok, dengan total Rp531 juta,” kata Zaini.

FOTO bersama dengan masyarakat dan para guru TPA/MDA, mubaligh dan tenaga honorer penerima santunan hari raya dari Basnaz Kota Solok. MARLIM

Pada kesempatan itu, Zaini kembali mengajak para muzaki untuk terus menyalurkan zakatnya melalui Baznas. Karena zakat yang disalurkan sendiri dengan yang disalurkan melalui BAZNAS, jelas berbeda. Apalagi Undang-undang juga telah menyatakan, bahwa zakat itu baiknya disalurkan melalui lembaga resmi, yakni Baznas.

Baca Juga :   Hima Paluta Pekanbaru Adakan Musyawarah Luar Biasa

Walikota Solok, H. Zul Elfian SH, M.Si Dt. Tianso pada kesempatan yang sama, mengapresiasi kerja keras yang dilakukan jajaran Baznas Kota Solok dalam upaya meningkatkan penerimaan zakat. Ia menyebut, capaian signifikan dalam hal penerimaan zakat, adalah bukit semakin tingginya tingkat kepercayaan masyarakat dan para muzaki kepada Baznas Kota Solok.

“Kita berikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Baznas Kota Solok dibawah kepemimpinan Pak Zaini. Bayangkan saja, dari yang sebelumnya hanya Rp600 juta setahun, sejaka beliau (Zaini) yang mengurus, penerimaan bisa menembus rata-rata Rp4 milra setahun. Capaian ini tentu patut kita berikan apresiasi,” ujar Zul Elfian.

Diakui Wako, selain kepercayaan masyarakat dari kalangan muzaki yang terus tumbuh kepada Baznas dalam hal mempercayakan penyaluran zakat, indikator kinerja Baznas juga dapat diukur dari semakin membaiknya kondisi kehidupan masyarakat di Kota Solok, khususnya para mustahik. Karena setiap saat, mereka bisa menerima manfaat.

“Kita juga terus mendorong para pengusaha dan masyarakat Kota Solok pada umumnya, untuk menyalurkan zakatnya melalui Baznas Kota Solok. Insha Allah, jika saat ini saja sudah bisa terkumpul Rp4 miliar setahun, semoha di tahun-tahun berikutnya bisa mencapai Rp10 miliar,” tandas Zul Elfian.

Baca Juga :   Mini Flat in Kimara

Secara simbolis, Wako Zul Elfian menyerahkan langsung santunan hari raya kepada honorer, mubaligh dan guru-guru TPA/MDA yang ada di Kota Solok. Pada kesempatan yang sama, juga sekaligus disalurkan bantuan sebanyak 100 paket sembako dari BPJS Ketenagakerjaan Kota Solok kepada 100 orang masyarakat penerima.

Pada kesempatan itu, Kemenag Kota Solok juga menyerahkan zakat kepada Baznas setempat. Zakat yang dikumpulkan dari pegawai dan keluarga besar Kemenag sebesar Rp7 juta itu, diterima langsung Ketua Baznas Kota Solok, Zaini, untuk selanjutnya disalurkan kepada para mustahik. “Mulai bulan ini dan seterusnya, kita akan percayakan penyaluran zakat ini kepada Baznas Kota Solok,” kata Kakan Kemenag Kota Solok, Eri Irwandi. MARLIM