Agar Tepat Sasaran, Koramil 415-01/SK bersama Stakeholder Pantau Bantuan APBD Jambi

Muaro Jambi, Jambi (cMczone.com) – Personil gabungan dari Babinsa/Koramil 415-01/SK dan Polsek Kumpeh Ilir serta pihak Kecamatan Kumpeh Ilir, melaksanakan pemantauan pendistribusian bantuan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Provinsi Jambi, bertempat di Aula Kantor Desa Petanang, Kecamatan Kumpeh Ilir, Kabupaten Muaro Jambi, Selasa (2/6/2020).

Dari hasil pantauan, total bantuan dari APBD Provinsi Jambi dengan rincian Rp. 250.000 berbentuk uang tunai, Rp. 350.000 berbentuk paket Sembako untuk 4 desa yaitu Desa Petanang sebanyak 5 Kepala Keluarga (KK), Desa Sungi Bungur sebanyak 30 KK, Desa Pematang Raman sebanyak 16 KK, Desa Seponjen sebanyak 42 KK, total 93 KK.

Danramil 415-01/SK, Kapten inf junaidi yang diwakili oleh Pelda Marseli mengatakan, para Babinsa harus berperan aktif dan benar-benar memantau serta mengecek bantuan agar tepat sasaran kepada masyarakat yang tidak mampu.

“Sehingga bantuan dari pemerintah bisa tepat sasaran bagi yang berhak menerimanya. Diharapkan dalam pembagian paket Sembako tersebut jangan sampai terjadi penyelewengan bantuan,” tutup Marseli.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Danramil 415-01/SK yang diwakili Pelda Marseli, Babinsa, Kapolsek Kumpeh Ilir yang diwakili oleh Aipda Hariman, Kanit Patroli Polsek Kumpeh Ilir, dan Camat Kumpeh Ilir, Rizki.

Penulis: Edi | Editor: Budi Adriansyah