Kolonel Marinir Gatot Mardiyono Berikan Pengarahan pada Prajurit dan PNS : Disiplin, Jauhi Narkoba

Tanjungpinang, Kepri (cMczone.com) – Wakil Komandan Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Wadanlantamal) IV Tanjungpinang, Kolonel Marinir Gatot Mardiyono, SH, memberikan pengarahan pada saat apel pagi di hadapan segenap Prajurit dan PNS Lantamal IV, di lapangan apel Markas Komando (Mako) Lantamal IV, Jalan Yos Sudarso, No.1, Batu Hitam, Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) , Senin pagi (19/10/2020).

“Setiap Prajurit dan PNS dalam menghadapi Pandemi Covid-19, harus disiplin baik itu disiplin terhadap dinas, disiplin terhadap keluarga maupun disiplin terhadap diri sendiri, bagaimana caranya tetap jaga kesehatan, makanan yang sehat dan rajin berolah raga yang teratur”, ujar Kolonel Marinir Gatot Mardiyono.

Saat ini, lanjut Kolonel Marinir Gatot Mardiyono, yang paling rawan adalah Pandemi Covid-19, dimana kita harus disiplin untuk tetap mengikuti protokol kesehatan, sebab dengan mengikuti protokol kesehatan dampaknya sangat baik untuk meredam merebaknya wabah ini.

“Laksanakan berjemur pada jam 09.30 WIB, untuk meningkatkan imun tubuh, Covid-19 obatnya sedang ditelusuri, obat yang ada saat berada dari dalam tubuh kita sendiri, siapa yang imunnya kuat dia akan bertahan,” tegas Kolonel Marinir Gatot Mardiyono.

Kolonel Marinir Gatot Mardiyono juga meminta untuk menjauhi Narkoba dan jangan coba-coba dengan Narkoba.

“Seperti yang dikatakan oleh Pimpinan TNI Angkatan Laut, Laksamana TNI Yudo Margono, SE, MM, bahwa tidak ada ampun bagi pengguna, pengedar apalagi Bandar akan diberhentikan tidak dengan hormat,” kata Kolonel Marinir Gatot Mardiyono.

Baca Juga :   IKA-UIS Batam Dilantik, Ansar Ahmad: IKA-UIS Aset Penting Provinsi Kepri

Wadanlantamal IV juga mengungkapkan, bahwa pada tanggal 31 Oktober 2020, Lantamal IV akan menerima kedatangan KRI Bima Suci yang membawa para Taruna dan Taruni  Tingkat III, yang tergabung dalam Latihan Kartika Jala Krida rencana akan sandar di Dermaga Mentigi Tanjung Uban.

Hadir dalam kegiatan tersebut, para Pejabat Utama Lantamal IV, Kadis dan Kasatker Lantamal IV serta Pamen Lantamal IV.

Editor : Budi Adriansyah | Sumber : Dispen Lantamal IV