Terduga Pelaku Perjudian Tewas di ‘ Dor ‘ Polisi di Solok Selatan

Solok Selatan, (cMczone.com) – Media sosial dihebohkan dengan munculnya rekaman Video, diduga orang didalam video tersebut adalah DG ( Dodi Golok ), tersangka kasus tindak pidana judi yang tewas saat akan ditangkap petugas.

Kapolres Solok Selatan AKBP Tedy Putranto mengatakan, dari informasi petugas di lapangan, tersangka DG terpaksa dilumpuhkan dengan timah panas karena melawan saat hendak ditangkap.

Namun Tedy menegaskan, kepolisian masih mendalami penyebab amarah massa yang melakukan penyerangan terhadap Mapolsek Sungai Pagu dengan menugaskan Bid Propam, termasuk indikasi pelanggaran yang dilakukan petugas pada saat penangkapan.

“Kita telusuri dulu, ini kan ada dua versi.Bid Propam sedang bekerja” tegas Tedy, Kamis (28/1).

Baca Juga :   Kejari Sarolangun Bersama Kejati Jambi Tindak Lanjuti Laporan Lidik Kasus Tekait Tiga Proyek Dinas PUPR Kab. Sarolangun

Video berdurasi 1 menit 29 detik yang diduga direkam oleh istri DG itu terdengar melakukan percakapan dengan beberapa orang pria yang diduga merupakan petugas yang melakukan penangkapan.

“Mati laki den dek ang (mati suami saya sama kamu)” sebut wanita yang merekam.

Pria baju hitam lengan pendek yang diduga aparat kepolisian mengatakan kepada wanita yang merekam bahwa dirinya hampir ditusuk dengan menggunakan pisau dan hampir mati.

“Aden ampia diantak dek pisau, tu mati den beko (saya hampir ditusuk dengan pisau, bisa mati saya)” kata pria berbaju hitam.

Seperti diketahui, berdasarkan informasi dari polisi, DG tersangka kasus tindak pidana judi melakukan perlawan terhadap petugas dengan menggunakan senjata tajam, sehingga dilumpuhkan petugas hingga tewas.

Baca Juga :   Pengcab ESI Kuansing Sukses Gelar Seleksi Mobile Legend, Vipers Esport Keluar Sebagai Pemenang

Keluarga korban dan massa yang marah kemudian melakukan penyerangan dengan merusak fasilitas di Mapolsek Sungai Pagu dan memblokir kalan utama di Muaro Labuah

(*)