DPKP Tanjungpinang Evakuasi Sarang Lebah Tabuan di Atas Rumah Warga

Tanjungpinang (Kepri), cMczone.com – Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (DPKP) Kota Tanjungpinang, mengevakuasi hewan liar jenis Lebah Tabuan di Jalan Hang Lekir, Gang Punai, Kampung Sidojari, RT 04 RW/09, KM 9, Kelurahan Batu 9, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Jumat (28/5/2021). 

Kepala DPKP Hantoni mengatakan, bahwa sekitar pukul 20.05 WIB anggota mendapat laporan adanya sarang Lebah Tabuan di atas rumah.

“Atas laporan tersebut, kami langsung menurunkan anggota piket untuk melakukan evakuasi,” kata Hantoni.

Setiba di lokasi, kata Hantoni, anggota piket langsung melakukan evakuasi sarang Lebah Tabuan di atas rumah dengan menggunakan tangga.

Selanjutnya menyemprotkan bensin ke seluruh sarang Tabuan dan menyemprotkan Baygon di seluruh bagian sarang, kemudian anggota memotong sarang Tabuan dengan menggunakan pisau dan memasukkan sarang tersebut ke dalam karung, setelah berhasil melakukan evakuasi, sarang Tabuan tersebut dibakar/dimusnahkan.

Baca Juga :   FORKODA BANGKA UTARA BERSAMA FORKODA DI TANAH AIR DATANGI ISTANA PRESIDEN.

“Tidak ada korban dalam peristiwa ini, proses evakuasi selesai dilakukan selama kurang lebih 1 jam atau sekitar pukul 21.33 WIB,” ujar Hantoni.

Editor : Budi Adriansyah | Sumber : DPKP Tanjungpinang