Kapolsek Kumpeh ilir Pantau Langsung Vaksinasi Masal Di (2) Puskesmas Dalam Kecamatan Kumpeh

Muaro Jambi,(cMczone.com)– vaksinasi virus Corona dosis pertama dan kedua yang digelar di Puskesmas Tanjung dan Puskesmas Puding Kecamatan Kumpeh Kabupaten Muaro Jambi. Rabu, 3/11/2021

Untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama kegiatan vaksinasi, Kapolsek Kumpeh ilir Iptu Muhammad Rafisal, Menurunkan personilnya guna melakukan pengamanan dan membantu kegiatan kegiatan tersebut.

Dalam kegiatan tersebut tampak antusias warga masyarakat berbondong -bondong mendatangi tempat pelaksanaan Vaksin.

Sebelum memulai vaksinasi, warga terlebih dahulu dilakukan pendaftaraan, pemeriksaan kesehatan atau screening dan vaksinasi serta observasi yang meliputi cek suhu badan dan tekanan darah.

Sebelum pelaksanaan pula terlebih dahulu petugas kesehatan menyampaikan himbauan kepada warga yang mengantri suntik vaksin agar tertib dan tetap patuhi protokol kesehatan serta tidak berkerumun karena dapat berpotensi menyebarkan Covid -19.

Baca Juga :   Aplikasi Perizinan SIPINTER resmi diluncurkan Pemda Kampar.

Kapolsek Kumpeh ilir yang turun langsung memantau kegiatan Vaksinasi mengatakan bahwa Vaksin Covid-19 yang di Vaksinasikan yaitu 368 , untuk Vaksi 1 dan Vaksin 2, di Puskesmas Tanjung sedangkan Puskesmas Puding Vakain 1 dan Vaksin 2 sebanyak 174, Dinas Kesehatan berkerjasama dengan Koramil 0415/01 Sk dan Polsek Kumpeh ilir dan Kecamatan, selama kegiatan situasi aman dan terkendali.ucapnya, (Edy)