Baznas Rohil serahkan bantuan berobat program Rohil sehat kepada penderita demam berdarah warga panipahan darat

ROKAN HILIR – cmczone.com – Badan amil zakat nasional Rokan Hilir ( Baznas Rohi ) mendistribusikan dana zakat bantuan berobat program rohil sehat kepada Muhammad Ibnu seorang anak berumur lima tahun jalan mesjid raya kepenghuluan panipahan darat kecamatan pasir limau kapas .

Penyerahan bantuan tersebut di laksanakan oleh wakil ketua Baznas Rohil Junaidi yang di wakili oleh Desi andriyani, liza destria dan juliani yang merupakan petugas Baznas Rohil. penyerahan dilakukan di kantor BAZNAS Rohil Bagansiapiapi , Kamis (07/07/2022).

 

Muhammad Ibnu merupakan anak penderita demam berdarah yang di rujuk dari puskesmas panipahan dan dirawat di RSUD dr Pratomo Bagansiapiapi selama 4 ( hari ) .

Baca Juga :   Pemko Batam Berlakukan Pemeriksaan Suhu Tubuh

Bantuan berobat dari Baznas Rohil tersebut sebesar Rp 1,5 juta yang diserahkan langsung kepada Mardani perwakilan dari pihak keluarga .

” Terima kasih kepada bapak bupati Rokan hilir melalui Baznas Rohil yang telah memberikan bantuan berobat berupa uang sebesar satu juta lima ratus ribu rupiah melalui program rohil sehat,” ucap ayah dari Muhammad Ibnu dengan nada sedih.

Jurnalis : dani