Berita  

Hadiri Wisuda Tahfiz Al Zikri di Jorong Lubuak Batingkok, RKN Berikan Reward Umrah Gratis

Cmczone.com– Salah satu visi misi, dan mimpi wujudkan Limapuluh Kota yang madani, wakil bupati Limapuluh Kota Rizki Kurniawan Nakasri (RKN) di dampingi balon anggota DPRD provinsi Eko Wahyudi S.Pd hadiri wisuda tahfidz Al Zikri di Jorong Lubuak Batingkok Nagari Lubuak Batingkok Kecamatan Harau Kabupaten Limapuluh Kota, (2/7).

Sebagai bentuk apresiasi dan motivasi untuk kemajuan rumah tahfizd al-zikri,  wakil bupati Limapuluh Kota memberikan reward umrah (diuangkan) kepada pimpinan rumah tahfizd al-zikri ustad Zikri Jadit.

Diacara wisuda tahfidz Al Zikri ini, juga turut hadir: Camat Harau, Kemenag Provinsi Sumbar, Kemenag Kab. Limapuluh Kota, Wali Nagari Lubuak Tingkok dan Kabag Kesra Fundamental Provinsi Sumatera Barat.

Baca Juga :   Beredar Surat Janji Politik Safari, Tapi Sayang Belum Tersentuh Tangan Terampil?

Kepada penulis ini, kata RKN, Ia, benar, saya pribadi akan memberikan reward berbentuk umrah gratis/bisa juga di uang kan untuk operasional rumah tahfidz kepada pemilik rumah tahfidz.

“Semoga dengan ini, kedepan pemda lebih memerhatikan rumah tahfidz dan dengan banyaknya rumah tahfidz ini, semoga masyarakat dan anak anak lebih mencintai Al Qur’an dan agama,” Tutur wabup Limapuluh Kota kepada penulis.

Mudah mudahan APBN nagari bisa di tingkatkan ke rumah tahfizd, tambah RKN

Hal senada, Dt Patiah salah satu wali murid  rumah tahfizd al-zikri dari Jorong Lubuak Batingkok, “berharap kepada pemerintah nagari dan pemerintah kabupaten untuk lebih memerhatikan rumah tahfizd ini kedepannya.”

Baca Juga :   Redaksi Delinews24.net Terima Kunjungan PKBI SUMUT, Bahas Issue HIV/AIDS di Kabupaten Deliserdang

Kabar gembira juga datang dari Elsandra Kabag kersa Fundamental provinsi Sumatera Barat dalam sambutannya mengatakan : terkait program tahfizd ini, kami dari provinsi sudah meng alokasikan dana untuk 400 rumah tahfizd, ormas dan mesjid di Limapuluh Kota.

“Kami di nagari sangat mendukung program visi misi bupati dan wakil bupati Limapuluh Kota untuk menuju masyarakat yang madani, insyaAllah masyarakat kami yang di bawah sudah berusaha semaksimal mungkin menjalankan program rumah tahfizd ini.” Ucap wali nagari Lubuak Batingkok Yon Elfi Dt Pangulu Bosa.

Satu hal lagi, semoga dengan adanya program rumah tahfizd ini, pemerintah kabupaten, masyarakat dan nagari bisa lebih bersinergi untuk mensukseskan program rumah tahfizd ini. Tutup wali nagari Lubuak Batingkok.

Baca Juga :   Margespi Sebar dan Tanam BLD Musangking RKN di Nagari Andiang

(Da kal)