DPD LSM LIRA Dan DPRD  Punya Misi Yang Sama Dalam Membangun Kota Pekanbaru .

Pekanbaru ( cMczone.com ) Selasa 24 September 2019 Walikota LIRA Pekanbaru bersama jajaran nya silahturahmi keruang kerja Hamdani MS SPI ( Ketua DPRD kota Pekanbaru periode 2019 – 2024 ) . Dengan sangat antusias sekitar pukul 14 : 15 wib ketua DPRD kota Pekanbaru menjamu rombongan keluarga besar DPD LSM LIRA Pekanbaru .

Mengawali bincang- bincang ” Arsyad Noor ( wako DPD LSM LIRA Pekanbaru ) menyampaikan , atas nama keluarga besar DPD LSM LIRA Pekanbaru memberikan  selamat bertugas bagi seluruh anggota DRPD yang terpilih dan selamat atas terpilihnya ” Hamdani MS SPI menjadi ketua DPRD kota Pekanbaru

Dalam penyampaian nya Arsyad Noor juga menambahkan tentang misi dan visi lembaga yang Ia pimpin , pada intinya keberadaan DPD LSM LIRA Pekanbaru dalam pergerakan nya selama ini memegang teguh prinsif kemitraan dan sinergitas bagi program kerja Pemerintah kota Pekanbaru  dan program kerja DPRD Pekanbaru .

Baca Juga :   Ansar Ahmad Tanam Kurma di Halaman Masjid Agung Baitul Makmur

Disamping itu Arsyad Noor juga menyampaikan ,  pada intinya DPD LSM LIRA Pekanbaru siap mendukung agenda kerja DPRD kota Pekanbaru dan siap menjadi corong terkait kinerja DRPD Pekanbaru kepada masyarakat Pekanbaru , ucap Arsyad Noor .

Arsyad Noor menyampaikan beberapa poin penting bagi ketua DPRD Pekanbaru untuk dapat menjadikan agenda pembahasan penting  dalam mengawali masa kerja barunya bagi DRPD Pekanbaru .

Poin pertama DPD LSM LIRA Pekanbaru mengharapkan perhatian perbaikan infrastruktur jalan desa atau lingkungan RT , yang mana  keluarga besar DPD LIRA melihat kondisi jalan di beberapa ruas jalan di kota Pekanbbaru perlu perhatian yang serius bagi DPRD Pekanbaru .

Poin kedua , masyarakat kota Pekanbaru mengeluhkan belum tertibnya penyelengara sekolah ( kepala sekolah dan guru ) dalam hal pungutan disekolah

Baca Juga :   Peduli Terhadap Masyarakat, Kades Pulau Jambu Berikan Bantuan Kepada Kelompok Ternak Kambing "BAKOMBANG".

Poin ketiga , perlunya ketegasan DPRD Pekanbaru dan bekerjasama dengan Pemko Pekanbaru unruk memberikan sangsi tegas bagi masyarakat Pekanbaru yang semena-mena melakukan pembakaran lahan di kota Pekanbaru .

Poin ke empat , Arsyad Noor memohon kepada Pemko Pekanbaru dan DPRD Pekanbaru untuk dapat memperhatikan dan mendukung LSM dan Wartawan di kota Pekanbaru .

Menanggapai masukan dan saran yang disampaikan walikota LIRA , ketua DPRD Pekanbaru memberikan apresiasi yang begitu luar biasa atas kunjungan DPD LSM LIRA Pekanbaru keruang kerjanya , bahkan Hamdani juga sangat terkesima atas penyampian walikota LIRA , dimana dari pemaparan yang telah tersampaikan , Hamdani begitu terkesima atas antusias DPD  LIRA terhadap kinerja Pemko Pekanbaru dan DPRD Pekanbaru .

Baca Juga :   Deteksi Dini Covid-19, Personil Lantamal IV di "Termo Scanner"

Hamdani berjanji , dengan masukan yang disampaikan DPD LIRA saat ini kiranya menjadi masukan penting bagi DPRD Pekanbaru dan Pemko Pekanbaru untuk berbenah mewujudkan harapan masyarakat dan memajukan kota Pekanbaru selama lima tahun kedepan .

Diakhir bincang-bincang nya tak luput Hamdani menyampaikan , kiranya keberadaan DPD LSM LIRA Pekanbaru dapat menjadi mitra kerja DPRD Pekanbaru sekaligus memberikan suport agar kedepannya DPD LSM LIRA Pekanbaru semakin jaya dan sukses selalu , ucap Hamdani , dengan tidak mengurangi rasa hormat nya .

 

Liputan S Tanjung .