Sopir Sago bersorak: Terminal Koto Nan IV Dioperasikan Kembali !!  

Kota Payakumbuh, cmczone.com- Dinas Perhubungan kota Payakumbuh akan mengatur menertibkan semua armada angkutan kota antar propinsi (AKAP), yang selanjutnya AKDP (Antar Kota Dalam Provinsi), walau rencana itu mengalami pengunduran dari rencana awal. Mulai tanggal 5 Juli 2021, setelah sekian lama ” mati suri “, Terminal Bus Koto Nan IV Kecamatan Payakumbuh Barat Resmi beroperasi kembali.

” Iya, benar Terminal Bus Koto nan IV kita operasikan kembali dan tekhnisnya sudah kami sampaikan kepada semua PO yang melewati Kota Payakumbuh ” terang Kadishub Kota Payakumbuh Nofriwandi.

Selanjutnya Nofriwandi menghimbau pihak PO yang ada di Paya­kumbuh untuk menjalankan kesepakatan terkait pengo­perasian terminal Koto Nan IV. “Kita terus menghimbau pengelola PO untuk mematuhi kesepakatan bersama terkait pengoperasian terminal Koto Nan IV,” Tukuknya ketika ditemui media dikantornya, Rabu 7 Juli 2021.

Baca Juga :   Peletakan Batu Pertama Oleh Gubernur Sumut

Kadishub juga menambahkan, pi­hak­nya dan pihak pihak terkait di Payakumbuh akan melakukan evaluasi berkala pasca beroperasinya terminal Koto Nan IV.  “Kita akan segera lakukan evaluasi harian dan mingguan terhitung sejak bero­perasinya terminal Koto Nan  Ampek ” pungkasnya.

Kadishub akan Bekerjasama dengan Polres Payakumbuh akan menjatuhkan sanksi bagi PO yang ” mbalelo ” : Kita akan melakukan penindakan ber­sama Polres Payakumbuh, kalau ada PO yang masih menaikkan penumpang diluar Terminal,”Tutupnya ke awak media.

Bahkan nantinya, selain angkutan AKAP yang “wajib” melakukan aktivitas turun naik penumpang, namun juga Angkutan Kota Dalam Provinsi (AKDP) sesuai kesepakatan dengan pengusaha angkutan dan berbagai pihak lainnya beberapa waktu lalu.

Baca Juga :   Untuk Peningkatan Eksport, Ansar Ahmad Siap Kolaborasi Total

“Kita menyambut baik pengaktifan kembali terminal. Dengan be­gini akan terdata bus yang masuk dan keluar. Kemudian juga angkutan kota akan aktif kembali dan dapat meringan­kan beban masyarakat. Karena dengan aktifnya angkutan da­lam kota, masyarakat bisa menghemat pengeluaran teru­ta­ma untuk biaya tranportasi anak kesekolah,” ucap Politisi Demokrat yang dikenal dekat dengan masyarakat ini.

Sambutan hangat juga hadir dari sopir sopir Sago Terminal – Kota Payakumbuh yang beberapa tahun terakhir sering menambang seperti ” Poi ompok pulang oban ” ( rugi.red).
” Mudah mudahan dioperasikannya kembali Terminal Koto nan IV akan membawa harapan baru bagi kami para sopir , selanjutnya Kami juga mendesak kepada pihak Dishub untuk menertibkan Angkutan AKDP yang masih mengambil penumpang di Jalan ” pungkas Hendra yang sudah puluhan tahun menggantungkan hidupnya di Angkutan Sago

Baca Juga :   Innalillahi Wa Inna Ilaihi Rojiun, Pemkab Limapuluh Kota Berduka, Wabup: "Bang Irwan Tokoh Yang Baik.."

Red/tim