Berita  

Dua Hari Kunjungan di Sumbar, Ketua Garda Pemuda Nasdem (RKN) Dampingi Anies Baswedan

Cmczone.com- Ketua Garda Pemuda Nasdem Sumatera Barat, Rizky Kurniawan Nakasri (RKN) dampingi Bakal Calon Presiden Partai Nasdem Anies Baswedan selama 2 hari (3-4) Desember 2022.

Dalam kunjungannya ke Sumetera Barat, Anies Baswedan akan melakukan Safari dengan sejumlah agenda yang menanti Anies selama di Ranah Minang, mulai dari makan sate, orasi hingga jalan sehat.

Kunjungan Anies ke Sumatera merupakan rangkaian kunjungan ke Sumatera setelah dari Provinsi Nangroe Aceh Darussalam.

“Sabtu hingga hari Minggu (3-4) Desember, Pak Anies bertemu dan bersilaturahmi dengan masyarakat Sumatera Barat,” kata Ketua Garda Pemuda Nasdem, Rizki Kurniawan Nakasri (RKN) kepada cmczone.com, Minggu 4 Desember 2022.

Baca Juga :   Proyek Penahan Tebing di Tebo Bergentayangan

Selanjutnya, RKN menambahkan, Anies Baswedan adalah simbol perubahan, ia menghadirkan harapan. Anies menjadi magnet yang luar biasa. Sosoknya memobilisasi warga sehingga tumpah ruahlah jalan sepanjang pantai Padang. Sekitar 30.000 orang hadir dari berbagai Kab/Kota walaupun dalam kondisi hujan deras sedikitpun tidak menyurutkan langkah mereka. Tidak memadamkan semangat mereka. Teriakan ANIES PRESIDEN BERGEMA. Kami yakin Sumbar bersama Anies. Bahkan peluang kemenangan beliau di Sumatera Barat sangat mungkin diatas 80%.

RKN bersyukur, kehadiran Anies mendapat sambutan hangat dan luar biasa dari masyarakat Minang yang selama ini telah punya hubungan cukup baik dengannya.

“Kunjungan ini adalah bentuk silaturahmi seorang anak bangsa bernama Anies Baswedan yang kebetulan dicalonkan Partai Nasdem sebagai bakal calon Presiden 2024,” imbuhnya.

Baca Juga :   Diberhentikan Sepihak, Perangkat Desa Sawah Akan PTUN Kadesnya !

Dalam kunjungannya Anies (Rundown) melakukan lawatan ke Kota Padang Panjang yang disertai dengan orasi ilmiah di Kampus Diniyah Putri Padang Panjang.

“Di sekolah yang jadi inspirasi Universitas Al Azhar ini, Anies Baswedan bicara tentang pentingnya pendidikan berkarakter bagi bangsa Indonesia ke depan,” tambah Ketua Garda Pemuda Nasdem.

Setelah dari kampus Diniyah Putri, Anies berkesempatan mencicipi durian di kawasan INS Kayu Tanam dan makan Sate Mak Syukur.

Terakhir, Anies lakukan Orasi Budaya di Lapangan Banca Laweh Padang Panjang setelah itu rombongan Anies Baswedan kembali menuju Ke Kota Padang.

Soe-crie