Rajo Kelarasan dan Ninik Mamak Solok Bio-Bio Minta Andri Helmiadi Maju Pileg 2024

π˜Ύπ™’π™˜π™―π™€π™£π™š.π™˜π™€π™’- Rajo Kelarasan Bungo Sitangkai, Yon Arman Dt.Tangodang dan Niniak Mamak Solok Bio-Bio meminta tokoh mereka, Andri Helmiadi untuk maju dan bertarung pada Pileg 2024 mendatang.

Aspirasi yang sudah diusulkan pada setiap tingkatan musrembang, sering hilang begitu saja, karena tidak ada yang mengawal sampai ke APBD, itulah yang menjadi salah satu alasan para tokoh Kelarasan Bungo Sitangkai untuk mendorong Andri Helmiadi Maju di Pileg 2024.

Berkaca dari hal tersebut, Limbago Kelarasan Bungo Sitangkai yang saat ini dipimpin Rajo Kelarasan, Yon Arman Dt.Tan Godang yang secara hierarki adat membawahi 4 Dt.Pucuak di 4 Nagori Solok Bio-Bio, Harau, Tarantang dan Sarilamak bersepakat untuk bersama sama mengantarkan Anak/Kemenakan Andri Helmiadi merebut satu kursi DPRD Limapuluh Kota periode 2024-2029.

Baca Juga :   Gelar Reses di Teluk Dawan, Anggota DPRD Provinsi Jambi Hj. Nurhayati, SE Tampung Aspirasi Masyarakat

Hal tersebut mencapai mufakat setelah Rajo Kelarasan Bungo Sitangkai, Yon Arman Dt.Tan Godang melakukan musyawarah dengan Limbago dan Lembaga Adat (KAN) serta Pemangku adat (Kotik, Gharin dan Billa) Solok Bio-Bio, di Bio Homestay, Minggu 19 Maret 2023.

“Sekarang kami bersatu, tidak lagi terpecah belah untuk saling dukung mendukung satu kandidat Andri, cukup satu saja yang berpotensi untuk dimenangkan sebagai anggota DPRD Limapuluh Kota kedepan,” ungkap Rajo Kelarasan.

Senada dengan Rajo Kelarasan, Dt.Pucuak Solok Bio-Bio menyatakan, kami bersama 60-an Tokoh Solok Bio-Bio, kami sepakat bahu membahu untuk mengantarkan Andri Helamiadi ke kursi DPRD Limapuluh Kota, Insyaallah.

Andri Helmiadi yang saat ini masih menjabat sebagai Wali Nagari Solok Bio-Bio untuk periode keduanya (2022-2028), memulai karir di birokrasi Pemerintahan Nagari Solok Bio-Bio sejak 2008 silam.

Baca Juga :   Sekjen MUI Labura: Kasus Pembunuhan Aminurasyid Murni Tindak Kriminal

Setelah tamat dari SMK, Andri diterima menjadi Perangkat 2009-2010, selanjutnya dipercaya menjadi Sekretaris Nagari Solok Bio-bio (2011-2016), hingga terpilih menjadi Wali Nagari 2016-2022 (Periode I) dan 2022 – Sampai sekarang (Periode II).

Dengan pengalamannya di Pemerintahan Nagari yang selalu berinteraksi dengan Pemerintahan Kabupaten, tentu Andri sangat paham dengan seluk beluk serta peluang untuk menjemput aspirasi.

Dengan antusiasme masyarakat memberikan dorongan untuk maju berkontestasi pada Pileg 2024 mendatang, Andri menyatakan siap.

“Terima kasih atas segala dukungan dan dorongan dari Para tokoh, jika takdir membawa saya kesana (DPRD), saya siap untuk maju dan berkontestasi,” Tegasnya.

Disamping dukungan signifikaan dari para tokoh, Andri Helmiadi secara primordial juga memiliki modal yang tak kalah mentereng, Andri juga basosok jarami (bertalian saudara) di 3 Nagari, yakni : Kampuang (Ibu) Solok Bio-Bio, Babako (Ayah) Tarantang dan manjadi Urang Sumando di Nagari Harau.

Baca Juga :   Presiden ABS yang Juga Pembina FPII, Audiance Dengan Panglima TNI

Selamat Berjuang (Pak Wali) Andri Helmiadi!!

(Soe-crie).