Berita  

Gelar Reses di Teluk Dawan, Anggota DPRD Provinsi Jambi Hj. Nurhayati, SE Tampung Aspirasi Masyarakat

TANJAB TIMUR cMczone.com – Anggota DPRD Provinsi Jambi Hj. Nurhayati, SE fraksi Partai Demokrat gelar reses tahap II dikampung halaman kelurahan Teluk Dawan. Reses dilakukan guna untuk menampung dan mendengarkan secara langsung aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya.

Kegiatan reses kali ini turut dihadiri Lurah Teluk Dawan Wahyu Setiawan, SE, Ketua DPC Partai Demokrat Tanjabtim H. Saipudin, Ketua LAM Teluk Dawan, serta Ketua RW/RT se-Kelurahan Teluk Dawan dan tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Hj. Nurhayati mengatakan reses dilakukan untuk menampung aspirasi warga khususnya warga di kelurahan Teluk Dawan serta ingin mendengarkan langsung keluhan warga khususnya dibidang pembangunan.

Baca Juga :   Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Payakumbuh Salurkan Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Periode 2022 Ke 51 Sekolah

Selain itu, lanjut Nurhayati, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan pihak pemerintah terkait yang menjadi usulan masyarakat. Ia juga mengatakan, segala bentuk usulan akan tetap diperjuangkan sebagaimana tufoksi anggota DPRD melalui reses kali ini.

“Aspirasi dari masyarakat tentunya akan kami tampung, untuk realisasinya semua ada ketentuannya. Semoga nantinya berjalan sesuai dengan keinginan masyarakat yang ada di Teluk Dawan,” ucap Hj. Nurhayati.

Diakhir kegiatan, Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Tanjab Timur H. Saipudin, AMK, SE, MH menyambut baik kegiatan reses kali ini, karena menurutnya, Kelurahan Teluk Dawan merupakan tanah kelahirannya sekaligus sebagai sarana penyampaian usulan warga kepada legislatif.

“Kita semua berharap kegiatan reses kali ini bisa menjadi langkah yang baik untuk merealisasikan pembangunan yang menjadi keluhan warga di kelurahan Teluk Dawan yang kita cintai ini,” tutup H. Saipudin. (One)