Berita  

DPP Sosialisasi dan Konsolidasi di Kantor DPW Partai Nasdem Sumbar, RKN: Dalam Rangka Menyambut Tahun Pemilu 2024

Cmczone.com- Dua orang pengurus DPP partai nasdem melakukan kunjungan ke kantor DPW partai nasdem Sumatera Barat di jalan Jhoni Anwar no.13, Ulak Karang Utara, Kecamatan Padang Utara, Kota Padang, Rabu 03 agustus 2022.

 

pengurus DPP nasdem yang datang adalah Dedy Ramanta (wasekjend ideologi, organisasi dan kaderisasi),dan Ja’far Shidiq (wasekjend pemenangan pemilu).

 

Di kantor DPW partai nasdem Sumbar, kedua pengurus DPP hadir untuk menyampaikan keputusan DPP tentang pengurus baru DPW, sekaligus konsolidasi dengan seluruh DPD se-Sumbar via zoom meeting.

 

Keputusan DPP partai nasdem, nomor 380-kpts/dpp-nasdem/vii/2022, tanggal 12 juli 2022, tentang susunan pengurus dewan pimpinan wilayah partai nasdem provinsi Sumatera Barat periode 2022-2024 dan menyatakan s/k dpp partai nasdem nomor : 380-kpts/vii/2020, tanggal 27 juli 2020 tidak berlaku lagi.

Baca Juga :   Terkendala Air Sungai Keruh, Tim SAR Kesulitan Lakukan Pencarian Bocah Yang Hanyut di Sungai Pulau Rayo

 

Berdasarkan s/k DPP partai tahun 2022, bahwa ketua DPW partai nasdem provinsi Sumatera Barat hingga tahun 2024 adalah Fadli Amran yang saat ini menjabat sebagai Walikota Padang Panjang.

 

Setelah membacakan pengurus baru DPW, 2 orang utusan DPP partai nasdem juga melakukan konsolidasi dengan seluruh pengurus DPD se-Sumbar via zoom meeting.

 

Dalam konsolidasi tersebut DPP memberi instruksi untuk memulai kerja kerja dalam rangka menyongsong tahun pemilu 2024 dengan slogan politik tanpa mahar.

 

Dalam instruksi tersebut berbunyi bahwa : pengurus DPD sudah diperbolehkan untuk membuka “keran” partai untuk menerima bacaleg dengan tema memanggil putra/putri bangsa dalam rangka menjadi legislator melalui partai nasdem pada tingkat Kota dan Kabupaten.

Baca Juga :   H. Nurkhalis Dt Bijo Dirajo Bantu Bibit Durian Musangking untuk Kelompok Tani Talago Jaya

 

Untuk DPW partai nasdem juga diberikan instruksi untuk membuka buku pendaftaran bagi bacaleg per masing masing dapil (daerah pemilihan) se-Sumbar.

 

Untuk bacaleg dpr-ri, DPP juga sudah membuka pintunya secara terbuka kepada publik.

 

Ketua DPW partai nasdem Sumatera Barat, Fadli Amran dalam keterangannya, menyatakan, terima kasih atas kepercayaan DPP kepada saya untuk memimpin DPW Sumbar, hingga 2024 nanti, selanjutnya kami di DPW siap melaksanakan seluruh instruksi dari DPP dan dengan segenap sumber daya yang ada di DPW dan DPD se-Sumbar, kami berjanji akan memenangkan partai nasdem di provinsi Sumatera Barat, semangat pak wali kota Padang Panjang tersebut.

 

Baca Juga :   Evaluasi Kinerja, DPP SPI Gelar Rapat Tahunan

Wakil Bupati Limapuluh Kota, Rizki Kurniawan Nakasri (RKN) yang duduk sebagai wakil ketua bidang hubungan sayap dan badan di DPW partai nasdem Sumatera juga patuh dan taat dengan instruksi DPP tersebut.

 

“Kami di dpw akan patuh dan taat dengan instruksi dari DPP, sebagai kader kami siap bersama ketua dan seluruh kader nasdem dalam menyongsong tahun pemilu 2024, target suara yang dicanangkan akan DPP dan DPW akan segera kami konsolidasikan dan integrasikan dengan 19 DPD se-Sumbar, khusus untuk Kabupaten Limapuluh Kota, kami punya target sendiri, insyaallah 5-7 kursi,” pungkas RKN.

 

Tim