Gandeng Banyak Stakeholder, Dinas Pangan Limapuluh Kota Gelar Gerakan Pangan Murah

Cmczone.com- Dinas Pangan Kabupaten Lima Puluh Kota Menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) Serentak Nasional Pada Tanggal 26 Juni 2023 Bertempat di Pelataran Parkir Dinas Perhubungan Kabupaten Lima Puluh Kota.

Kegiatan GPM yang difasilitasi oleh Badan Pangan Nasional merupakan gelaran kedua kalinya diadakan setelah GPM tanggal 17 s/d 18 Mei 2023 dalam upaya mendukung Program TMMD/N ke 116 Tahun 2023 di Nagari Sitanang, Kecamatan Lareh Sago Halaban.

Gerakan Pangan Murah Serentak Nasional yang difasilitasi Badan Pangan Nasional dilaksanakan di 342 titik di 301 Kab/Kota seluruh Indonesia. Program ini diselenggarakan oleh Bapanas dalam upaya mencapai rekor MURI dengan GPM terbanyak seluruh dunia.

Gerakan Pangan Murah (GPM) dilaksanakan dalam rangka Menjaga Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan serta upaya Menekan Laju Inflasi Daerah sehingga menjamin Keterjangkauan Harga Pangan bagi Masyarakat Menjelang Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Hari Raya Idul Adha.

Gerakan Pangan Murah ini dilaksanakan oleh Dinas Pangan Kabupaten Lima Puluh Kota, yang difasilitasi oleh Badan Pangan Nasional (NFA).

Baca Juga :   Satu Keluarga "Keracunan" Makanan, Ini Kata Kapolres?

Sekretaris Dinas Pangan Kabupaten Limapuluh Kota, Susi Letrini, S.Pi, M.Si, dalam keterangannya mengatakan, komoditi yang dijual harga produsen dan harga di bawah harga pasar, komoditi :
Cabe merah, cabe hijau, cabe rawit, Bawang merah, bawang putih, telur ayam, telur puyuh, beras premium, beras medium, beras organik, gula, minyak, Frozen food, ikan asap, sayuran, dan olahan pangan lokal”ungkapnya, Jumat 30 Juni 2023.

“Kita (Dinas Pangan) didukung oleh Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kab. Lima Puluh Kota, Perum Bulog Cabang Bukittinggi, Perusahaan Pangan Indonesia (PPI) Cabang Sumatera Barat, Toko Tani Indonesia Center (TTIC) Padang, Bank Nagari Cabang Payakumbuh, Bank Indonesia Cabang Sumatera Barat, BRI Cabang Payakumbuh, PT. Tom Burger, CV. Andalan Utama Selaras Sebagai Pelaksana Event, Dinas Terkait, Kelompok Tani, Peternak dan Kelompok Perikanan Kab. Lima Puluh Kota,” tukuknya.

GPM yang dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Lima Puluh Kota Widya Putra, S.Sos, M.Si, Ketua DPRD Kab. Lima Puluh Kota Deni Asra,  Dandim 0305/50 Kota Letkol Inf. Adri Asmara Yudha bersamaan dengan Launching GPM serentak Nasional oleh Kepala Badan Pangan Nasional H. Arief Prasetyo Adi, ST, MT, dan dihadiri oleh Kepala Dinas Pangan Kab. Lima Puluh Kota Ambardi, SE, MM selaku penanggung jawab GPM serta Kepala OPD lainnya, Pimpinan BRI Cabang Payakumbuh. Pada acara GPM ini turut berinisiasi Dinas Kesehatan Kabupaten Lima Puluh Kota untuk melaksanakan Pemeriksaan Kesehatan Gratis bagi masyarakat yang berkunjung ke lokasi GPM.

Baca Juga :   Diputus Majelis Hakim Rendah, Dua Tindak Pidana Korupsi Pessel 2021 JPU Lakukan Banding

Selanjutnya Susy Letrini, S.Pi, M.Si (Sekretaris Dinas Pangan) selaku Ketua Pelaksana GPM menambahkan, pelaksanaan GPM ini merupakan wujud kolaborasi Pemerintah Daerah Kabupaten Lima Puluh Kota, stakeholder terkait dan pihak perbankan yang ada di daerah serta merupakan Sinergi antara Pemerintah Pusat (Badan Pangan Nasional) dengan Pemerintah Daerah (Pemerintah Daerah Provinsi Sumatera Barat dan Pemerintah Daerah Kabupaten Lima Puluh Kota).

“Diharapkan Kolaborasi dan sinergi ini kedepannya akan lebih optimal guna menjaga stabilisasi pasokan harga pangan yang dapat menjamin keterjangkauan harga pangan bagi masyarkat serta upaya pengendalian laju inflasi di daerah Kabupaten Lima Puluh Kota,” imbuhnya.

“Kalau saat ini belum banyak OPD yang berkontribusi, diharapkan kedepannya akan lebih optimal lagi karena kegiatan GPM bisa dikolaborasikan dengan kegiatan yang ada di OPD seperti pemeriksaan kesehatan gratis yg telah dilaksanakan oleh Dinas Kesehatan, lomba masak serba ikan, lomba B2SA, Kegiatan PKK, Sosialisasi Program/Kegiatan Kependudukan, Penanggulangan Bencana, Hasil teknologi Pertanian, Perikanan dan Peternakan, Kegiatan Lingkungan Hidup, Pemberian Bibit gratis untuk masyarakat, Sosialisasi Program/Kegiatan Perbankan, dll,” bebernya.

Baca Juga :   Sertu Ade Yunardi, Babinsa Yang Selalu Aktif Memberikan Motivasi Kepada Masyarakat

Disamping Itu Susi Letrini berharap GPM bisa menjadi daya tarik Pariwisata jika ditata dengan menarik.

Salah seorang masyarakat, Tek Ina yang mendapatkan kesempatan berbelanja pangan murah mengatakan, Gerakan Pangan Murah (GPM) sangat membantu kami masyarakat yang dijual dengan harga terjangkau. Kami (Masyarakat) berharap GPM ini terus berlanjut.

“Terima kasih Pemerintah Kabupaten Limapuluh Kota, Dinas Pangan, khususnya Ibuk Susi (Letrini) yang bersusah payah menghadirkan Pangan Murah di Limapuluh Kota,” tutupnya.