Upacara Adat Sunda dan Sisingaan, Sambut Kedatangan Letkol Laut (P) Dani Achnisundani

Tanjungpinang, cMczone.com – Kedatangan Pejabat Baru di Wing Udara 1 Tanjungpinang Letkol Laut (P) Dani Achnisundani, beserta istri, disambut dengan Upacara Adat Sunda yang digelar oleh Sanggar Seni Paraguna, juga disambut meriah oleh seluruh Prajurit dan Keluarga Besar Wing Udara 1, Rabu (23/3/2022).

Penyambutan orang nomor 1 di Wing Udara 1 ini, dipercayakan kepada Sanggar Seni Paraguna yang di arsiteki oleh Kang Uus Kusdinar, selaku Ketua Sanggar Paraguna.

“Kepercayaan ini dilaksanakan dengan baik, di mana kegiatan tersebut mempersembahkan Budaya Penyambutan Upacara Sunda yang diawali dengan doa dan petuah oleh Ki Lengser didampingi Ponggawa dan Tari Merak yang melambangkan keindahan serta kekuatan dalam hidup,” jelas Kang Uus.

Baca Juga :   Marlin Agustina Apresiasi TNI Karena Terus Membantu Rakyat

Terlihat, rangkaian seremonial tersebut diiringi musik tradisional gamelan yang diawaki ibu-ibu Mojang Paguyuban Pasundan.

Acara penyambutan terasa sangat meriah tatkala Dani Achnisundani, beserta istri, diusung dengan menggunakan Sisingaan dan di arak menuju Gedung Markas Komando (Mako) Wing Udara 1.

Sebagai Pejabat Baru di Wing Udara 1 ini, Dani Achnisundani, mengucapkan terima kasih kepada Sanggar Seni Paraguna (Paguyuban Pasundan Kota Tanjungpinang) yang telah mendukung kelancaran acara tersebut.

Sementara, Kang Saiful Mukarom, selaku Ketua Paguyuban Pasundan merasa bangga atas kepercayaan yang telah diberikan dalam acara penyambutan ini.

“Kami tampilkan yang terbaik untuk Dan Wing Udara 1 beserta keluarga besarnya. Selamat bertugas di Tanjungpinang,” kata Kang Saiful.

Baca Juga :   Tingkatkan Disiplin Prajurit dan PNS, Korem 033/WP Gelar Penyuluhan Hukum

Editor: Budi Adriansyah
Sumber: Humas Paguyuban Pasundan TPI