Serbuan Vaksinasi Gurindam 12 Kembali Digelar Korem 033/WP

cMczone.com – Serbuan Vaksinasi Covid-19 oleh Tim Vaksinasi Gurindam 12 yang akan dilaksanakan pada Jumat (27/5/2022), telah menyiapkan 95 orang vaksinator dari berbagai satuan dan instansi terkait.

Vaksinasi tersebut juga menyediakan 970 dosis yang diperuntukan bagi orang dewasa. Selanjutnya vaksinasi ini akan digelar di seluruh Satuan Jajaran Korem 033/WP.

Danrem 033/WP Brigjen TNI Jimmy Ramoz Manalu mengatakan, bahwa pemberian vaksin ini sebagai langkah antisipasi dan tracking yang dilakukan oleh Satgas Penanganan Covid-19 dan Dinas Kesehatan guna memberi kekebalan daya tahan tubuh untuk mencegah Covid-19.

“Dan yang terpenting tetap jalankan protokol kesehatan (prokes),walau sudah diberi suntikan vaksin,” pinta Jimmy.

Baca Juga :   Kasiops Kasrem 033/WP Dampingi Tim Wasev Dukops Satgasnas Covid-19 Tinjau RSKI

Kodim dan Koramil jajaran terus berupaya masif melakukan akselerasi vaksinasi, kata Jimmy, dan harapan Jimmy kepada masyarakat, agar membantu dan menyadari pentingnya vaksinasi.

“Agar kita terhindar dari penyebaran Covid-19 dan terbentuknya herd immunity,” ujar Jimmy.

Kegiatan vaksinasi ini sebelumnya telah dilaksanakan juga di seluruh daerah di Wilayah Provinsi Kepulauan Riau (Kapri) dengan cara mendatangi serta berkoodinasi dengan RT/RW, Camat, Lurah, dan Stakeholder setempat.

Pada pelaksanaannya, pihak penyelenggara tetap mengutamakan prokes, seperti wajib memakai masker, selain itu peserta wajib mencuci tangan dengan sabun dan  handsanitizer, serta menjaga jarak.

Jimmy menghimbau, agar seluruh masyarakat Provinsi Kepri yang belum di vaksin dapat hadir dan mendukung kegiatan tersebut guna memperkuat kekebalan komunal (Herd Immunity).

Baca Juga :   Sertijab PJU Polresta Tanjungpinang, Ini Nama-namanya...

“Serta jangan terlena meski pun status Covid-19 telah cenderung melandai dengan tetap melaksanakan disiplin prokes,” pesan Jimmy.

Editor: Budi Adriansyah
Sumber: Penrem 033/WP