Sirkuit F1 Bintan Diberi Gelar ‘Bintan Internasional Green Circuit’

cMczone.com – Proyek pembangunan Bintan Internasional Circuit (BIC) untuk gelaran balap mobil Formula1 (F1) tampaknya semakin jelas.

Gubernur Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) Ansar Ahmad, bertemu dengan Ketua MPR-RI sekaligus Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo (Bamsoet) di Jakarta, Sabtu (18/6/2022), guna membahas perkembangan terbaru soal sirkuit yang akan dibangun di Kawasan Wisata Lagoi, Kabupaten Bintan.

BIC diproyeksikan akan menjadi sebuah sirkuit dengan konsep hijau, sebab berdekatan dengan wilayah konservasi hutan bakau yang ada di Lagoi.

Dengan begitu sirkuit F1 Bintan bisa selaras dengan upaya mengedepankan ramah lingkungan sesuai dengan prioritas pokok bahasan G20 di Indonesia.

Baca Juga :   Tour de Bintan 2022: Dipastikan Diikuti 33 Negara dan Libatkan UMKM serta Dekranasda...

“Uniknya, sirkuit di Bintan ini karena ada hutan bakau atau konservasi mangrove, itu yang bisa menjadi daya tarik utama kita dengan konsep green circuit,” kata Bamsoet.

Ansar juga menjelaskan, jika konservasi hutan bakau juga menjadi perhatian utama dari Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Bahkan Jokowi sempat menanam bakau di Pulau Setokok, Kota Batam, pada 28 September 2021 yang lalu.

Hutan bakau atau mangrove dapat berfungsi untuk memperbaiki ekosistem di pesisir pantai, mengurangi abrasi air laut, dan mengurangi emisi karbon lebih banyak dibandingkan hutan-hutan tropis di darat.

Ada pun pemerintah menargetkan merehabilitasi 34.000 hektare hutan mangrove pada tahun ini dan 600.000 hektare hingga Tahun 2024.

Baca Juga :   Kalahkan PS Karimun, PS Bintan Melaju ke Final Sepak Bola Popda Kepri VIII

“Hutan mangrove di sekitar sirkuit itu memang sangat luas, bisa satu setengah jam kalau kita berkeliling, jadi konsep sirkuit ini sangat berwawasan eco tourism,” ujar Ansar.

Nantinya, Sirkuit F1 di Bintan tersebut akan digelari dengan Bintan Internasional Green Circuit. Total panjang sirkuit itu sepanjang 5,2 Km dengan 17 tikungan dengan menawarkan suasana hutan konservasi bakau yang masih asri.

General Manager Bintan Resort Cakrawala Abdul Wahab, sangat optimis Bintan International Green Circuit bisa menjadi daya tarik wisatawan asing di kawasan Indonesia Barat. Terlebih Lagoi sudah dikenal sebagai kawasan wisata terpadu yang banyak menawarkan eco tourism dan sport tourism.

“Adanya Bintan International Green Circuit ini semakin melengkapi fasilitas yang sudah ada di Lagoi, jadi pasar wisatawan internasional kita akan semakin tertarik datang ke Bintan,” kata Wahab.

Baca Juga :   Piala Kapolres Labuhanbatu Tim Kesebelasan ALL STAR Taklukan PS.Arkat Labura 3-2 Melalui Tendangan Pinalti dan Lolos ke Babak 8 Besar

Pertemuan tersebut dihadiri mantan pembalap mobil nasional Tinton Soeprapto, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kepri Ikhsan, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kepri Hasan, Kepala Biro Administrasi Pimpinan Kepri Dody Sepka, dan sejumlah konsultan yang ahli di bidang perbalapan.

Editor: Budi Adriansyah